Tanpa Memaksa Ini Cara Mengajarkan Anak Untuk Berpuasa

Tanpa Memaksa! Ini Cara Mengajarkan Anak Untuk Berpuasa

Tanpa Memaksa Ini Cara Mengajarkan Anak Untuk Berpuasa – Puasa di wajibkan khusunya bagi umat muslim karena puasa termasuk kedalam rukun islam yang ke tiga. Sehinga anak-anak usia dini pun harus bisa kita ajarkan untuk beribadah puasa.

Sebenarnya anak-anak yang berusia belum baligh masih di perbolehkan tidak berpuasa, namun tetap bagi orang tua memiliki peran penting untuk bisa melatih melakukan ibadah puasa pada anak-anak sejak dini.

Dan biasanya waktu yang ideal untuk mengajarkan anak-anak melakukan ibadah puasa pada usia anak menginjak umur 7 tahun, karena biasanya pada umur tersebut anak-anak sudah mulai bersosialisasi.

Namun di karenakan mereka masih baru pertama kali, sebaiknya tidak perlu memaksakan atau membebani untuk bisa langsung berpuasa satu hari penuh. Yang justru nantinya membuat anak kemungkinan takut dan tidak mau berpuasa lagi. Lalu bagaimana cara yang tepat? berikut:

Baca Juga: 5 Tips Sehat Agar Ibadah Puasa Tetap Lancar

Cara Mengajarkan Anak Untuk Puasa

1. Lakukan Secara Bertahap 

Sebagian dari kita mungkin masih mengingat dulu ketika orang tua kita mengajarkan kita hanya puasa setengah hari (sebedug) dan tidak mesti melakukannya langsung seharian penuh. Nah, ini juga bisa kita terapkan saat ini atau dari generasi ke generasi. Agar ketika anak berlatih melakukan ibadah puasa tidak terbebani dan secara bertahap mulai terbiasa.

2. Menyiapkan Menu Buka Favorit

Momen berbuka puasa adalah waktu yang di nanti-nantikan bagi kita yang menjalankan ibadah puasa, Apalagi bagi anak-anak yang memang sedang berlatih berpuasa. Maka dari itu kita sebagai orang tua sebaiknya memberikan menu berbuka yang spesial atau menu favorit untuk berbuka. Agar nantinya bisa menambah semangat mereka untuk berlatih melakukan puasa.

Namun kita pun perlu mengajarkan mereka bahwa berbuka tidak harus berlebihan atau mengikuti hawa nafsu dari lapar kita, karena jika berlebihan nantinya malah akan mubazir atau terbuang.

3. Jelaskan Makna Tentang Puasa

Kitapun sebagai orang tua wajib memberi tahukan makna tentang puasa itu sendiri, yang bukan sekedar menahan lapar dan haus saja atau tidak makan tidak minum. Namun juga dalam berpuasa kita di haruskan bisa menahan hawa nafsu dan yang terpenting berpuasa harus karena Allah SWT. 

Berpuasa membuat kita mampu lebih meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT. Maka dari itu kita sebagai orang tua harus memiliki peran yang aktif untuk mengajarkan anak-anak kita apa itu makna, hikmah dan manfaat menjalankan ibadah puasa.

Baca Juga: Mengatasi Bau Mulut Saat Berpuasa

4. Berikan Hadiah

Kita tentu sudah tahu orang akan senang ketika di berikan sebuah hadiah apalagi jika itu di lakukan kepada anak-anak. Kita bisa memberikan penawaran kepada anak-anak kita bila nanti mereka bisa berhasil menjalankan ibadah puasa. Mereka akan mendapatkan hadiah spesial dari kita sebagai orang tua.

Dengan adanya iming-iming tersebut maka mereka pun akan lebih bersemangat untuk menjalankan ibadah puasa. Namun ingat, memberikan penghargaan atau apresiasi tidaklah salah jika tidak di lakukan dengan cara berlebihan.

5. Berikan Contoh

Selain sebagai orang tua, kita adalah guru pertama yang wajib mengajarkan apapun kepada anak-anak dalam hal kebaikan. Karena keluarga adalah sekolah pertama bagi anak-anak. Jadi ketika kita mengajarkan cara berpuasa kepada anak-anak maka tentu kita sebagai orang tua haruslah juga memberikan contoh yang baik. 

Jangan sampai kita menyuruh anak-anak berpuasa kita sendiri sebagai orang tua malah tidak berpuasa. Apalagi makan atau minum di sembarang tempat, malah bahkan yang lebih parah di depan anak-anak kita sendiri.

Itulah Tanpa Memaksa Ini Cara Mengajarkan Anak Untuk Berpuasa yang mungkin bisa kita terapkan agar nantinya anak-anak tidak kaget ketika menjalankan ibadah puasa dan yang terpenting lakukanlah secara bertahap.

Jangan sampai memaksakan kehendak sendiri mengharuskan anak-anak berpuasa langsung secara penuh apalagi masih dalam tahap belajar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker